Paduarsana

Berbagi Tentang Semua Hal

Tag Archives: pura giri natha

Pura Giri Natha, Makassar


Pura Giri Natha

Pura Giri Natha

Jika Semeton Hindu kebetulan bertugas di Makassar jangan lupa menyempatkan diri untuk tangkil ke Pura Giri Natha, Pura Giri Natha terletak di Jalan Perintis Kemerdekaan Makassar. Di pura ini terdapat bangunan Padmasana Agung setinggi sekitar 20 meter, juga dilengkapi balai pawedaan. Di jaba Pura juga terdapat asrama dan ruang belajar untuk sekolah minggu bagi anak-anak Hindu.

Persembahyangan di pura ini rutin dilakukan setiap purnama, tilem dan kajeng kliwon. Selain itu, juga pada hari-hari besar Hindu seperti Galungan, Kuningan dan dharma santhi Panyepian. Piodalan di pura giri natha ditetapkan setiap Purnama sasih kapat.

PURA Giri Natha, Makassar tidak hanya sebagai tempat sembahyang tetapi juga sebagai pesraman,tempat pendidikan anak-anak mulai TK sampai SMA. Pura Giri Natha merupakana pusat pendidikan agama Hindu bagi krama yang tergabung dalam 10 tempek di Kota Makassar. Dari 10 tempek masing-masing terdiri sekitar 50 KK. Mereka bekerja sebagai anggota TNI-Polri atau karyawan swasta dengan jumlah KK lebih dari 450.

Sementara bagi anak-anak SD, SMP dan SMA mengikuti pendidikan agama Hindu dalam sekolah minggu. Peserta sekolah minggu mencapai 300 orang dari anak-anak TK-SMA yang mengikuti pendidikan agama di pura ini.

Untuk diketahui Transmigran asal Bali banyak tersebar di beberapa daerah di Sulawesi Selatan seperti Palopo dan Mamuju. Di Makassar warga Bali selain berprofesi sebagai TNI/POLRi adapula sebagai pegawai negeri sipil dan karyawan swasta.